Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mengurus KIP Kuliah 2023

Cara Mengurus KIP Kuliah 2023. Bagi anda siswa SMA kelas 3 calon mahasiswa perguruan tinggi swasta (PTS), kamu bisa mendapatkan fasilitas dari Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah yang bisa membantu meringankan biaya pendidikan. Bantuan KIP Kuliah 2023 ini tentu akan sangat berguna bagi calon mahasiswa karena bisa meringankan beban biaya pendidikan perguruan tinggi yang relatif mahal.
daftar kip kuliah 2023/2024 http //kip-kuliah.kemdikbud.go.id/. pendaftaran kip kuliah 2023 kapan cair kip-kuliah.kemdikbud.go.id login universitas yang menerima kip kuliah cara daftar kip kuliah bagi yang tidak punya kip apakah mahasiswa semester 2 bisa mendaftar kip kuliah 2023 akun kip kuliah

Lantas, apa itu KIP Kuliah, cara daftar KIP, dan syarat KIP apa saja yang kamu butuhkan? Simak penjelasannya berikut ini.


APA ITU KIP KULIAH?

Sebagaimana dikutip dari laman kemdikbud.go.id, KIP-Kuliah adalah bantuan biaya pendidikan dari pemerintah bagi lulusan Sekolah Menengah Atas (SMA) atau sederajat yang memiliki potensi akademik baik tetapi memiliki keterbatasan ekonomi.

Program KIP Kuliah 2023 ini berbeda dari beasiswa yang berfokus pada memberikan penghargaan atau dukungan dana terhadap mereka yang berprestasi (lihat penjelasan Pasal 76 UU No. 12 Tahun 2012 tentang Pendidikan Tinggi).

Meski demikian, syarat prestasi pada KIP Kuliah 2023 ditujukan untuk menjamin bahwa penerima KIP Kuliah terseleksi dari yang benar benar mempunyai potensi dan kemauan untuk menyelesaikan pendidikan tinggi.

CARA DAFTAR KIP KULIAH BAGI YANG TIDAK PUNYA KIP

Bagi kamu yang masih belum punya KIP, jangan berkecil hati. Kamu masih bisa mengikuti program ini dengan beberapa syarat. Berikut syarat dan cara daftar KIP Kuliah 2023 bagi calon mahasiswa yang tidak punya KIP.

1. Berasal dari keluarga tidak mampu

Berasal dari keluarga tidak mampu secara ekonomi dengan ketentuan bukti pendapatan kotor gabungan orang tua/wali paling banyak Rp4 juta setiap bulan. Atau, pendapatan kotor gabungan orang tua/wali dibagi jumlah anggota keluarga paling banyak Rp750.000.

2. Membuat surat keterangan

Siswa harus memiliki Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM) dari kelurahan/desa sesuai domisili. Untuk membuat SKTM, dilakukan dengan menghubungi RT/RW untuk meminta syarat berkas dan surat pengantar ke kelurahan/desa.

3. Bawa persyaratan ke kelurahan/desa

Selanjutnya, ajukan surat pengantar beserta syarat berkas pembuatan SKTM ke kelurahan/desa. Pembuatan SKTM di kelurahan/desa umumnya membutuhkan waktu paling lama 1 hari kerja.

Setelah mendapatkan SKTM, siswa bisa melakukan scan SKTM tersebut bersama foto dokumen pendukung keadaan ekonomi.

MANFAAT KIP KULIAH

Ada banyak manfaat atau benefit bisa kamu dapatkan jika lolos program KIP Kuliah ini. Masih dikutip dari kemdikbud.go.id, KIP Kuliah memberikan pembiayaan sebagai berikut:
  • Pendaftaran KIP-Kuliah tidak dikenakan biaya.
  • Bebas biaya pendidikan yang dibayarkan kepada perguruan tinggi
  • Subsidi biaya hidup sebesar Rp700.000/bulan yang disesuaikan dengan pertimbangan biaya hidup di masing masing wilayah
Jika ada pihak pihak yang memungut biaya pada calon pendaftar, pendaftar, atau penerima KIP-Kuliah di luar ketentuan tersebut bisa melapor ke Helpdesk KIP Kuliah.

KIP KULIAH BERLAKU DI MANA SAJA?

KIP Kuliah 2023 terbuka bagi kampus swasta, namun tidak semua kampus dan prodi masuk dalam skema KIP Kuliah 2022. KIP Kuliah hanya bisa dipakai di kampus dan prodi yang bekerja sama dengan program tersebut.

CARA MELIHAT DAFTAR PTS DAN PRODI YANG TERDAFTAR DALAM KIP KULIAH

Sebelum mendaftar, kamu bisa melihat perguruan tinggi swasta dan prodi mana saja yang masuk ke dalam program KIP Kuliah 2023 ini. Berikut caranya.
  • Membuka laman https://kip-kuliah.kemdikbud.go.id/
  • Pada laman utama bagian bawah, terdapat sesi "Cari Perguruan Tinggi/Program Studi Penerima KIP Kuliah."
  • Klik nama PTS pada kolom "Cari". Lalu, lihat daftar prodi di PTS tersebut.
Jika kampus dan prodi incaranmu masuk dalam KIP Kuliah 2023, segera lengkapi persyaratan dan lakukan pendaftaran.

SYARAT MENDAFTAR KIP KULIAH 2023/2024

Ada beberapa persyaratan yang harus kamu penuhi untuk mendaftar program KIP Kuliah Tahun 2023/2024. Berikut persyaratannya.
  • Penerima KIP Kuliah adalah siswa SMA atau sederajat yang lulus atau akan lulus pada tahun berjalan atau telah dinyatakan lulus maksimal 2 tahun sebelumnya, serta memiliki Nomor Induk Siswa Nasional (NISN), Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN), dan Nomor Induk Kependudukan (NIK) yang valid;
  • Memiliki potensi akademik baik, namun memiliki keterbatasan ekonomi yang didukung bukti dokumen yang sah;
  • Siswa SMA/ SMK/ MA atau sederajat yang lulus pada tahun berjalan dengan potensi akademik baik dan mempunyai Kartu KIP atau memiliki Kartu Keluarga Sejahtera atau terdata di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kemensos;
  • Lulus seleksi penerimaan mahasiswa baru, dan diterima di PTN atau PTS pada Prodi dengan Akreditasi A atau B, dan dimungkinkan dengan pertimbangan tertentu pada Prodi dengan Akreditasi C.
Jika semua syarat di atas dapat terpenuhi, kamu bisa langsung melakukan pendaftaran KIP Kuliah secara daring.

DAFTAR KIP KULIAH 2023/2024

Pendaftaran KIP Kuliah 2023/2024 dapat langsung dilakukan secara daring di situs kemdikbud.go.id. Berikut adalah langkah-langkahnya:
  • Akses laman kip-kuliah.kemdikbud.go.id atau melalui KIP Kuliah mobile apps.
  • Masukkan NIK, NISN, NPSN dan alamat email yang valid dan aktif.
  • Sistem KIP Kuliah selanjutnya akan melakukan validasi NIK, NISN dan NPSN serta kelayakan mendapatkan KIP Kuliah.
  • Jika proses validasi berhasil, Sistem KIP Kuliah selanjutnya akan mengirimkan Nomor Pendaftaran dan Kode Akses ke alamat email yang didaftarkan.
  • Siswa menyelesaikan proses pendaftaran KIP Kuliah dan memilih jalur seleksi yang akan diikuti (SNMPTN/SBMPTN/SMPN/UMPN/Mandiri).
Demikianlah tadi informasi lengkap soal cara pendaftaran dan syarat KIP Kuliah 2022/2023. Jika kamu memenuhi syarat di atas, silakan mencoba agar biaya kuliah yang ditanggung lebih ringan.

Penelusuran terkait
  • daftar kip kuliah 2023/2024
  • http //kip-kuliah.kemdikbud.go.id/. pendaftaran
  • kip kuliah 2023 kapan cair
  • kip-kuliah.kemdikbud.go.id login
  • universitas yang menerima kip kuliah
  • cara daftar kip kuliah bagi yang tidak punya kip
  • apakah mahasiswa semester 2 bisa mendaftar kip kuliah 2023
  • akun kip kuliah